24 Mar 2010

Tips Memilih Sepeda


Banyak peseda yang kurang memperhatikan kesesuaian sepeda dengan dirinya (pemakai). Akibatnya, saat bersepeda kurang nyaman atau badan pegal-pegal setelah bersepeda. Agar Anda nyaman bersepeda, pilihlah sepeda yang sesuai dengan postur tubuh anda, dan jangan lupa sepeda yang anda pilih adalah sepeda yang sangat cocok dengan selera anda.

Ada beberapa tipe sepeda:

  1. Sepeda BMX : Pengguna sepeda ini biasanya orang yang sangat energik dan luwes juga punya manuver yang tinggi. BMX-er begitu biasanya mereka disebut, adalah kawula muda kisaran 8-30 tahun. Tapi ada juga yang di atas 30-an.
  2. Sepeda Mini : Pengguna sepeda Mini biasanya kaum Hawa, ditandai dengan single tube ato top tube yang rendah sehingga mereka bisa leluasa menggoes/menggenjot sepeda ini.
  3. Sepeda Gunung (Mountain Bike) : Kebanyakan anggota B2W (bike to work = bersepeda ke tempat kerja) menggunakan sepeda ini, baik itu yang sudah berbahan aluminium ato besi chrome. Kemacetan jalan yang sering terjadi di Ibukota mengharuskan mereka musti pindah ke trotoar untuk menghindari kemacetan tsb Belum lagi jalan yang berlubang dan penuh kubangan, sepeda gunung sangat handal dipakai B2W.
  4. Sepeda Onthel/Jangki : Ini adalah sepeda warisan yang tak kalah handalnya, bahkan ada banyak orang yang mengkoleksi sepeda ini.
  5. Sepeda Balap : Mereka yang terbiasa dengan kecepatan tinggi dan jalan yang dilalui dapat dibilang aspal mulus dan tidak macet, sepeda ini adalah pilhan yang tepat.

Untuk B2W, sepeda kita harus lincah menyelip saat macet, mudah naik turun trotoar, dan mudah dipacu saat jalanan lengang. Rekomendasi dari kami, gunakan sepeda jenis MTB karena terbukti handal untuk dipakai di segala medan jalan (aspal/tanah bebatuan). Agar lebih nyaman saat B2W, ada beberapa kiat dibawah ini:

  • Pilihlah frame(rangka sepeda) yang ringan, minimal bahan aluminium yang banyak dijual di pasaran.
  • Pilihlah sadel(tempat duduk) yang empuk, nyaman saat kita duduki, sesuaikan dengan jenis kelamin dan pinggul kita.
  • Pilihlah fork(garpu depan) yang rigid atau bersuspensi untuk lebih nyaman saat melewati gundukan jalan.
  • Pilihlah shifter(pemindah gigi kecepatan) agar kita bisa atur kecepatan Pilhlah ban luar yang profil bannya halus (slick) jika*bersepeda. jalur B2W didominasi jalan aspal atau sedikit pacul, jika melewati jalan offroad.
  • Pilihlah handle bar(stang) tipe rise bar(melengkung) atau flat bar (mendatar) tergantung postur tubuh.

Untuk B2W, sepeda kita harus lincah menyelip saat macet, mudah naik turun trotoar, dan mudah dipacu saat jalanan lengang. Rekomendasi dari kami, gunakan sepeda jenis MTB karena terbukti handal untuk dipakai di segala medan jalan(aspal/tanah bebatuan). Agar lebih nyaman saat B2W, ada beberapa kiat dibawah ini:

  • Pilihlah frame (rangka sepeda) yang ringan, minimal bahan aluminium yang banyak dijual di pasaran.
  • Pilihlah sadel (tempat duduk) yang empuk, nyaman saat kita duduki, sesuaikan dengan jenis kelamin dan pinggul kita.
  • Pilihlah fork (garpu depan) yang rigid atau bersuspensi untuk lebih nyaman saat melewati gundukan jalan.
  • Pilihlah shifter (pemindah gigi kecepatan) agar kita bisa atur kecepatan bersepeda.
  • Pilhlah ban luar yang profil bannya halus (slick) jika jalur B2W didominasi jalan aspal atau sedikit pacul, jika melewati jalan offroad.
  • Pilihlah handle bar (stang) tipe rise bar (melengkung) atau flat bar (mendatar) tergantung postur tubuh.
(Sumber tulisan http://www.mysepeda.com/)

0 komentar:

Posting Komentar